close
ramuan alami untuk jerawat batu

Jerawat batu adalah jerawat yang besar dan lebar dan kerap menimbulkan rasa sakit yang mendalam di kulit. Penyebabnya bisa bermacam-macam termasuk hormon dan menumpuknya minyak pada pori wajah. Tak hanya di wajah, jerawat batu bisa muncul di bagian lain dari tubuh, seperti punggung atau dada. Anda bisa mencoba obat dari dokter. Namun, di sisi lain, Anda juga bisa mengusahakan perawatan alami dengan menggunakan tips di bawah ini.

1. Putih telur

Putih telur mengandung riboflavin yang efektif untuk memberi cukup protein pada kulit untuk membantu menyingkirkan jerawat. Caranya, buka telur dan pisahkan putih dan kuningnya. Letakkan putih telur pada mangkuk. Oleskan putih telur secara merata pada wajah atau daerah yang terkena jerawat dan biarkan selama 10 menit. Bilas dengan air hangat.

2. Madu

Madu dipercaya mengandung antiseptik alami yang baik untuk menyembuhkan jerawat batu. Oleskan madu pada daerah yang berjerawat. Biarkan hingga 15 menit, setelah itu bilas dengan air hangat. Olesan madu ini juga baik untuk mengelupas kulit mati.

3. Lidah buaya

Lidah buaya baik untuk mengatasi pembengkakan dan peradangan pada jerawat batu. Anda cukup memotong daun liday buaya menjadi dua bagian dengan menggunakan pisau. Gel lidah buaya ini kemudian bisa dioleskan pada bagian yang berjerawat. Tidak perlu dibilas kecuali Anda merasa tidak nyaman dengan olesan gel ini. Anda juga dapat memilih untuk menyeduh lidah buaya dan meminumnya untuk membantu membersihkan bagian dalam tubuh Anda.

4. Soda kue

Soda kue juga mengandung sifat antiseptik yang baik untuk mengatasi jerawat batu. Selain itu, soda kue juga dapat digunakan untuk menyingkirkan bakteri berbahaya yang dapat ditemukan pada kulit. Anda cukup mencampur satu sdm soda dan mencampurnya dengan sedikit air. Tambahkan garam laut pada campuran ini. Oleskan campuran pada wajah yang terdampak jerawat dan biarkan hingga setengah jam. Bilas dengan air hangat setelah itu.

5. Kentang

Kentang juga dapat membantu meredakan peradangan dan kemerahan pada jerawat batu. Caranya, haluskan kentang dengan blender hingga membentuk pasta. Oleskan pada wajah yang berjerawat batu. Biarkan wajah selama 10 menit. Lakukan dua kali sehari untuk hasil terbaik.

6. Pasta gigi

Pasta gigi mengandung fluoride dan komponen lain yang dapat membantu menyingkirkan bakteri. Gunakan pasta gigi Anda yang biasa dan oleskan pada bagian yang berjerawat. Biarkan selama 20 menit lalu bilas dengan air dingin.

7. Uap air

Uap air dapat membantu membuka pori-pori dan memungkinkan kotoran untuk keluar dari kulit. cara juga dapat membantu mencegah munculnya pori-pori tersumbat dan akan membantu mengurangi munculnya jerawat batu di wajah Anda. Caranya, siapkan semangkuk air panas. Terlebih dahulu, lindungi rambut Anda dari uap panas dengan menggunakan handuk atau bandana. Condongkan wajah mendekati mangkuk agar uap air panas bisa mengenai wajah Anda. Lakukan ini 3 kali seminggu untuk hasil terbaik.

 

Sumber: naturalremedyideas.com

Tags : jerawatjerawat batukecantikanramuan alamitips kecantikanwajah