close
InfoKeuangan

6 Kesalahan Karir yang Tak Boleh Anda Lakukan Lagi di Usia 30

kesalahan karir

Kita semua pasti pernah membuat kesalahan dan kita bisa belajar dari kesalahan tersebut. Ketika memulai karir, Anda pasti juga melakukan banyak kesalahan. Itu wajar karena Anda masih mencari jalan dan Anda butuh bantuan serta panduan untuk bisa memahami semuanya. Namun, ketika berusia 30 tahun, beberapa kesalahan karir harus Anda hentikan dan tak boleh Anda ulangi lagi.

Dengan tips karir dari Onuang, Anda bisa berhenti melakukan kesalahan karir yang sama saat berusia 30, seperti tersebut di bawah ini.

1. Mengabaikan bahaya media sosial

Facebook, Twitter, Instagram, Pinterest, Snapchat dan masih banyak platform lainnya pasti pernah Anda gunakan untuk berhubungan dengan teman dan keluarga. Banyak orang merasa bahwa media sosial itu buruk, tapi sebenarnya Anda bisa mendapatkan eksistensi di dunia ini, bahkan ketika Anda tidak terlibat secara langsung.

Namun, yang perlu Anda perhatikan adalah apa yang Anda posting dan siapa saja yang bisa melihatnya. Banyak orang kehilangan pekerjaan dan hancur hidupnya hanya karena satu posting Facebook atau Twitter yang salah. Salah satu contoh paling terkenal mungkin adalah Justine Sacco.

2. Menolak untuk berkompromi

Sebagai karyawan muda, dan selama beberapa tahun setelah itu, Anda mungkin masih sangat patuh pada keputusan Anda. Anda tak peduli dianggap sulit atau abrasif oleh manajemen atas. Dan sampai batas tertentu, kebanyakan orang memahami semangat muda Anda. Tetapi pada saat Anda berusia 30, pola pikir ini perlu diubah. Anda pasti sudah tahu caranya berkompromi yang tidak membawa terlalu banyak efek negatif pada hasil akhir. Anda mungkin juga telah belajar cara bernegosiasi dan bagaimana harus kalah perang untuk bisa memenangkan pertempuran. Jika Anda masih menolak untuk berkompromi pada usia itu, Anda menghambat karir Anda sendiri.

3. Percaya Anda tahu segala sesuatu

Keangkuhan sama sekali tidak menarik. Percaya diri dan arogan itu sangat berbeda. Namun, kemudaan dan percaya diri bisa menjadi kombinasi yang tak begitu baik, dan membuat Anda memiliki keyakinan diri yang berlebihan. Ketika Anda baru lulus, Anda mungkin berpikir Anda tahu segala hal terbaru dan orang-orang tua di tempat kerja Anda sangatlah jadul. Namun, di usia 30, Anda harus sadar bahwa akan selalu ada hal baru yang bisa kita pelajari.

4. Mengambil terlalu banyak pekerjaan

Inilah yang paling sering dilakukan di awal karir. Anda mungkin sangat bersemangat untuk menyenangkan setiap orang dan Anda ingin semua orang tahu bahwa Anda di sini untuk bekerja keras dan siap memberikan 110% tenaga Anda. Pada akhirnya, hal ini akan menyebabkan Anda kelelahan dan hasil pekerjaan Anda tak akan maksimal. Pada saat Anda telah mencapai usia 30, Anda harus tahu batas dan mengambil pekerjaan yang dapat Anda lakukan dalam waktu yang diberikan.

5. Ingin menjadi teman semua orang

Anda tidak mungkin bisa disukai oleh semua orang. Anda hanya manusia biasa. Pada awal karir Anda, Anda mungkin bisa berusaha agar disukai secara universal. Pada saat berusia 30, Anda harus menyadari bahwa beberapa orang akan menyukai Anda dan beberapa lainnya tidak. Tapi, selama setiap orang bisa berlaku profesional, maka hal ini tak akan menjadi masalah buat Anda.

6. Mengeluh tentang perusahaan dan rekan kerja Anda

Setiap orang memiliki kesempatan untuk memilih perusahaan, bos, dan rekan kerjanya. Pada awal karir, sangat mudah untuk jatuh ke perangkap gosip. Pada saat usia 30, hal ini harus Anda hentikan. Memang tidak masalah mengakui kelemahan perusahaan agar bisa terjadi perbaikan. Tapi ingat, Anda harus melakukannya secara konstruktif.

 

Sumber: www.wisebread.com

Tags : karirperencanaan