close
BisnisTips

5 Cara Mudah dan Cepat Mempelajari Bahasa Asing

cepat belajar bahasa aing

Setelah sebelumnya dijelaskan mengenai alasan mengapa Anda harus belajar bahasa asing, kini akan coba dibagikan cara belajar bahasa asing. Semoga cara di bawah ini membantu Anda untuk mempelajari bahasa asing dengan lebih baik dan mudah. Dan cara ini masih wajib di baca bahkan oleh Anda yang sudah mengikuti kursus bahasa asing.

1. Luangkan waktu

Salah satu hal penting dalam belajar bahasa asing adalah seberapa banyak waktu yang Anda berikan untuk ‘tenggelam’ dalam bahasa tersebut. Semakin banyak waktu yang Anda habiskan dengan bahasa tersebut, semakin cepat Anda akan bisa menguasainya. Hal ini mencakup mendengarkan, membaca, menulis, berbicara, dan belajar kata-kata dan frase. Tapi ini semua bukan berarti Anda duduk di kelas melihat keluar jendela, atau mendengarkan siswa lain yang tidak berbicara bahasa asing tersebutdengan baik, atau mendapatkan penjelasan dalam bahasa Anda sendiri tentang bagaimana bahasa tersebut bekerja. Maksudnya di sini adalah Anda harus menghabiskan waktu dan dengan cara yang menyenangkan terhubung dengan bahasa yang sedang Anda pelajari.

2. Mendengarkan dan membaca setiap hari

Dengarkan bahasa asing dimanapun Anda berada dengan menggunakan MP3 player atau melalui pemutar audio di gadget Anda. Dengarkan dan bacalah hal-hal yang Anda sukai, hal-hal yang sebagian besarnya dapat Anda pahami, atau mungkin hanya sebagian Anda mengerti. Jika Anda terus mendengarkan dan membaca, Anda akan terbiasa dengan bahasa tersebut. Satu jam mendengarkan atau membaca lebih efektif daripada menghabiskan berjam-jam di kelas.

3. Fokus pada kata dan frase

Membangun kosakata memang butuh waktu lama. Mulailah dengan melihat kata-kata dan bagaimana menggabungkannya menjaid frase. Pelajari kata-kata dan frase dengan cara mendengarkan dan membaca. Baca online, gunakan kamus online, dan buatlah daftar kosakata Anda sendiri untuk ulasan.

Anda akan melebarkan kata-kata dan frase ke bidang lain. Secara bertahap Anda akan dapat menggunakannya. Jangan khawatir tentang seberapa akurat cara Anda mengucapkan kata-kata tersebut sampai Anda telah mengumpulkan banyak kata-kata melalui mendengarkan dan membaca.

4. Bertanggungjawablah pada pembelajaran Anda sendiri

Jika Anda tidak ingin belajar bahasa tersebut, Anda tak akan bisa. Jika Anda ingin belajar bahasa tersebut, peganglah kendali. Pilih konten yang menarik, yang ingin Anda dengar atau baca. Carilah kata-kata dan frase yang Anda perlu memahami untuk bahan bacaan dan mendengar. Jangan biarkan orang lain mengatakan apa yang harus Anda lakukan. Temukan cara Anda sendiri. Seorang guru tidak bisa mengajarkan Anda untuk bisa lancar, tapi Anda bisa mempelajarinya sendiri.

5. Bersantai dan menikmati semuanya

Jangan khawatir tentang apa yang tidak Anda ingat, atau belum bisa Anda mengerti, atau belum bisa Anda katakan. Itu bukan suatu masalah. Anda belajar dan masih akan berkembang. Bahasa asing tersebut akan menjadi semakin jelas di otak Anda, tapi hal itu terjadi pada jadwal yang di luar kendali Anda. Jadi, nikmati saja prosesnya. Pastikan Anda menghabiskan cukup waktu dengan bahasa. Itu adalah jaminan terbesar dari keberhasilan Anda.

 

Sumber: www.pickthebrain.com

Tags : komunikasi