close
mengajukan kredit tanpa agunan

Anda ingin mengajukan kredit tanpa agunan tapi masih bingung bagaimana caranya? Selain itu, Anda juga harus berusaha agar pengajuan Anda disetujui bukan? Berikut ini adalah beberapa tips pengajuan kredit tanpa agunan (KTA) agar bisa disetujui.

1. Pilihlah bank terlebih dahulu

Ada beberapa bank yang menyediakan jasa KTA. Pilihlah bank yang menurut Anda cocok bagi Anda. Anda bisa pula meminta rekomendasi dari teman atau rekan kerja. Masing-masing bank memiliki persyaratan KTA yang berbeda-beda. Pelajarilah terlebih dahulu untuk kemudian dipilih mana yang kiranya persayaratannya bisa Anda penuhi. Perhatikan pula apakah limit kreditnya sesuai dengan harapan Anda.

2. Lebih baik lagi jika Anda mempunyai kartu kredit

Apakah Anda mempunyai kartu kredit? Jika ya, hal ini akan membantu mempermudah pelolosan pengajuan KTA Anda. Kenapa demikian? Kartu kredit Anda bisa digunakan oleh bank untuk melacak history kredit Anda selama ini. Usia kartu kredit yang dibutuhkan minimal adalah satu tahun. Dan yang harus Anda ingat, pastikan Anda membayar tagihan kartu kredit Anda tepat waktu.

3. Persiapkan syarat-syarat yang dibutuhkan

Siapkan dokumen dan segala syarat yang dibutuhkan dalam pengajuan KTA, yang biasanya meliputi fotokopi KTP, fotokopi kartu kredit, fotokopi NPWP, slip gaji (jika karyawan) atau fotokopi SIUP (jika punya usaha). Diharapkan pada saat pengajuan ini Anda memiliki nomor telepon rumah yang bisa dihubungi karena biasanya bank akan menghubungi Anda lewat telepon rumah.

4. Pilih Langsung atau Online?

Anda bisa langsung mendatangi bank untuk mengajukan KTA. Anda cukup mengisi formulir dan menyertakan segala persyaratan yang dibutuhkan. Isilah formulir sesuai dengan fakta. Oh ya, beberapa bank menyediakan fasilitas online untuk pengajuan KTA ini. Jadi misalkan Anda sibuk, Anda bisa juga memanfaatkan fasilitas online ini.

5. Konfirmasi kembali

Khusus untuk Anda yang melakukan pengajuan KTA secara online, setelah melakukan segala prosedur online, Anda sebaiknya melakukan konfirmasi kepada pihak bank. Hal ini dimaksudkan agar pihak bank bisa melakukan proses untuk pengajuan KTA yang Anda masukkan.

6. Verifikasi dan survey

Bank akan mengabari Anda dan melakukan verifikasi untuk mengecek kelengkapan pada persyaratan yang telah Anda ajukan, baik melalui telepon atau secara langsung. Pastikan nomor yang Anda cantumkan pada pengajuan adalah nomor yang selalu aktif karena bank nantinya akan melakukan survey ke rumah atau kantor Anda.

7. Tunggu kabar dari bank

Anda harus menunggu kabar dari bank setelah segala proses tersebut. Ada kemungkinan bahwa pengajuan Anda ditolak atau diterima. Jika diterima, itu artinya Anda bisa lakukan pencairan dana yang akan Anda pinjam.

 

Sumber: finance.detik.com

Tags : bisniskreditmemulai bisnisperbankan