close
FashionGaya HidupInfo

7 Cara Memilih Baju yang Tepat untuk Wanita Berdada Besar

memilih baju untuk wanita berdada besar

Jika Anda adalah perempuan dengan dada yang besar, kadang memang akan sangat sulit untuk memilih baju yang pas dan tetap terlihat ‘sopan’. Meskipun demikian, bukan berarti Anda tak bisa melanggar mitos dan mencoba apa yang mungkin biasa dipakai oleh mereka yang berdada kecil.

Berikut ini adalah panduan memilih baju untuk wanita berdada besar.

1. Rok atau dress dengan potongan A

Memang tak menutup kemungkinan bagi Anda untuk memakai rok pensil untuk situasi tertentu. Namun, kunci keseimbangan dalam penampilan Anda adalah potongan A. Dan potongan jenis ini tidak hanya akan menyeimbangkan tampilan Anda, tapi juga semakin menonjolkan bentuk tubuh jam pasir Anda.

2. Selalu kenakan baju dalaman yang sesuai

Banyak wanita berdada besar yang ternyata tidak memakai dalaman yang tepat, yaitu yang berkualitas rendah dan tak bisa menopang dengan sempurna. Periksa lagi perihal jenis, bentuk, bahan, dan kenyamanan dari bra Anda karena ini akan mempengaruhi penampilan Anda secara keseluruhan (Untuk mengetahui cara memilih dan mengenakan bra, klik di sini).

3. Tonjolkan pinggang Anda dengan ikat pinggang

Wanita yang berdada besar biasanya memiliki pinggang yang indah. Show off tidak masalah kan? Caranya, pakai ikat pinggang pada pinggang ketika Anda memakai blus atau gaun. Jika ingin memakai celana, celana high-waist sangatlah disarankan.

4. Pilihlah motif yang besar dan tegas

Motif besar dan tegas adalah musuh wanita berdada kecil. Tapi, justru ini bisa dimainkan dengan bebas oleh Anda yang dikarunia dada dengan ukuran yang besar.

5. Hindari bahan yang tebal atau atasan gaya baby doll

Bahan tebal memang tak begitu cocok untuk siapapun, khususnya Anda yang berdada besar. Jadi hindarilah jaket, sweater, dan kaos tebal. Dan atasan gaya baby doll akan membuat Anda terlihat lebih lebar.

6. Jangan takut memakai scarf atau kalung dengan model yang tegas

Banyak wanita berdada besar takut memakai scarf dan kalung karena takut akan mengarahkan mata orang ke bagian dada. Tapi, jika Anda melakukannya dengan tepat, Anda bisa memakai keduanya untuk bisa tampil fashionable. Pilihlah kalung yang tidak jatuh pada dada Anda, tapi agak jauh di atasnya. Dan alih-alih memakai scarf tebal di bagian leher, Anda bisa membiarkan scarf jatuh menjuntai di atas dada Anda.

7. Ingat perbedaan antara seksi dan bitchy

Jika Anda memiliki dada yang besar, cobalah untuk memilih baju dengan potongan leher yang tidak menojolkan dada Anda ketika Anda menunduk. Pemilihan bra yang tepat akan sangat membantu dalam hal ini.

 

Sumber: fashion.allwomenstalk.com

Tags : fashiontips fashion