close
InfoKesehatan

Kaki Berbau Tak Sedap: Penyebab dan Cara Mencegahnya

kaki bau tak sedap

Kaki yang berbau tidak sedap—atau bromodosis dalam bahasa medisnya—bisa menyerang siapa saja. Hal ini bisa menimbulkan rasa tak nyaman dan menyebabkan rasa malu pada penderitanya. Penyebab utamanya adalah kaki berkeringat dan ada beberapa langkah sederhana yang dapat Anda lakukan untuk membantu mencegah hal ini.

 

Penyebab Kaki Bau Tak Sedap

Fungsi kelenjar keringat adalah untuk menjaga kelembapan dan kelenturan kulit, serta mengatur suhu saat cuaca panas atau saat Anda berolahraga. Kelenjar keringat paling banyak memang terdapat di kaki. Namun, tidak seperti kelenjar keringat di tempat lain di tubuh, kelenjar keringat pada kaki bersekresi sepanjang waktu, bukan hanya untuk menanggapi panas atau saat berolahraga.

Kaki menjadi bau ketika bakteri pada kulit memecah keringat saat bakteri tersebut masuk melalui pori-pori kulit. Bau seperti keju dilepaskan saat keringat terurai.

Penyebab utama dari kaki berkeringat dan bau adalah:

– Memakai sepatu yang sama setiap hari. Kaki menjadi bau jika keringat membasahi sepatu dan Anda memakainya lagi sebelum keringat tersebut kering.
– Kebersihan pribadi yang buruk
– Perubahan hormon dapat menyebabkan kaki berkeringat lebih banyak, sehingga remaja dan wanita hamil sangat rentan terhadap hal ini.
– Saat Anda mengalami stres
– Sebuah kondisi yang disebut hiperhidrosis, yang menyebabkan Anda berkeringat lebih dari biasanya.

 

Cara Mencegah Kaki Berbau Tak Sedap

Cara terbaik untuk mencegah bau kaki adalah kebersihan pribadi yang baik dan tidak mengenakan sepatu yang sama selama 2 hari berturut-turut. Sangat penting untuk mencuci kaki Anda setiap hari dan mengeringkan secara keseluruhan, terutama di antara jari kaki Anda. Remaja terutama harus dibiasakan untuk tidak mengenakan sepatu yang sama berturut-turut. Anda juga harus memakai kaus kaki bersih setiap hari. Kaos kaki wol dan katun jauh lebih baik dari nilon.

Jika Anda rentan terhadap kaki berkeringat, Anda dapat:

– Menggunakan deodoran spray atau antiperspirant pada kaki Anda. Anda bisa menggunakan deodoran yang biasanya Anda pakai untuk ketiak.
– Mengoleskan kapas yang telah dicelup dalam cairan spirtus atau alkohol etika Anda sudah mengeringkan kaki Anda dengan handuk sehabis mandi.
– Memakai sepatu kanvas atau kulit. Pada musim panas atau kemarau, pakailah sandal berujung terbuka. Selama di rumah, berusaha sebisa mungkin untuk bertelanjang kaki.

Kaki berkeringat dapat diobati dengan foot scrub antibakteri, tetapi hindari menggunakan scrub ini jika Anda memiliki kulit yang rusak atau mengidap eksim.

Langkah-langkah untuk mencegah kaki berkeringat dan bau tersebut biasanya sudah cukup membantu. Jika tidak berhasil, Anda bisa mencari bantuan medis.

Jika Anda suka berolahraga, kemungkinan kaki Anda juga akan bau. Anda bisa mengobatinya dengan obat anti jamur yang tersedia di apotek. Carilah saran medis jika Anda khawatir atau jika masalah tersebut tidak bisa menyelesaikan masalah kaki bau Anda.

 

Sumber: www.webmd.boots.com

Tags : kaki