close
Gaya HidupHubunganTips

6 Tanda Si Dia akan Mengatakan ‘I Love You’

i love you

Bagi lelaki, sangat susah untuk mengatakan “I love you”. Biasanya, dalam hati mereka akan mulai curiga “Sial, apakah aku benar-benar jatuh cinta sama cewek ini?” Kemudian mereka mulai yakin, tapi tidak tahu bagaiaman dan kapan harus mengatakannya. Bahkan ketika cowok tersebut tahu Anda juga mencintainya, mereka masih butuh kekuatan untuk menjadi orang yang pertama mengatakannya.

Berikut ini adalah tanda-tanda seorang pria akan mengatakan “I love you” atau “Aku cinta kamu” pada Anda:

1. Dia mengatakan hal-hal seputar itu

Walaupun suasanan dan tempat sudah sangat sempurna, masih akan sulit bagi pria untuk mengatakan “I love you”. Kadang-kadang seorang pria akan berbicara seputar hal tersebut dengan ribuan cara. Misalnya, dia akan mengatakan ‘Aku’, meremas tangan Anda dan mengucapkan satu kata pelan lalu mengatakan ‘kamu’. Atau ‘Aku’ [sambil memajang tampang manis] ‘kamu’. Mereka mau mencari celah siapa tahu Anda mau ngomong duluan. Mereka ingin membuat kita tahu mereka ingin mengatakannya, tapi tidak mengatakannya.

2. Dia mengagumi Anda

Anda yakin seorang pria akan segera mengajak Anda makan malam berdua ketika Anda menoleh ke arahnya dan dia tengah menatap Anda seperti seorang pemuja. Lalu senyum manis mengambang di bibirnya. Dia mengagumi Anda, dan hal ini menunjukkan bahwa dia mencintai Anda.

3. Dia melakukan hal berulang pada Anda

Kadang-kadang seorang pria akan mengungkapkan bahwa ia mencintai Anda dalam gerakan sederhana. Dia akan melakukan hal kecil dengan teratur agar Anda tahu bahwa dia perhatian. Mungkin dia akan memberi bunga tanpa alasan, atau selalu membuatkan kopi pahit favorit Anda setiap kali Anda mampir ke tempatnya. Gerakan sederhana dan rutin ini adalah caranya untuk bisa rileks dalam memasuki suatu hubungan. Dia membangun kebiasaan yang manis dengan Anda. Bahkan ketika dia tidak mengatakan ‘I love you’, dia telah menunjukkan bahwa dia mencintai Anda.

4. Dia menyimpan barang-barang Anda

Saat Anda mampir ke rumahnya, mungkin sisir Anda tertinggal dan dia menyimpannya. Atau tak sengaja jepit rambut Anda tertinggal di jok mobilnya. Dia menginginkan Anda sepanjang waktu. Dan dia menyimpan barang-barang Anda agar Anda tahu bahwa dia ingin mengundang Anda masuk ke kehidupannya.

5. Dia melontarkan lelucon

Jika dia suka melontarkan lelucon, entah itu mengenai film yang baru kalian tonton, atau kata-kata yang sering diucapkan Ibu Anda, atau hal lucu yang kalian lihat di jalan, itu artinya dia tengah bersiap mengatakan ‘I love you’. Dia meletakkan dasar untuk membangun keakraban, membangun sebuah cara hidup dan hal-hal yang berarti untuk kalian berdua, sehingga ketika dia mengatakan ‘I love you’ tidak akan terasa salah waktu.

6. Dia membuat rencana kencan yang luar biasa

Apakah Anda diajak kencan ke tempat yang mahal yang lain daripada biasanya? Lalu, setelah itu Anda diajak jalan-jalan ke taman? Nah, jika hal ini telah terjadi berulang kali, mungkin saja dia tengah mengumpulkan kekuatan dan keberanian untuk mengatakan ‘I love you’ tapi gagal. Tapi, mungkin kali ini dia akan berhasil?

Dan jika dia akhirnya menyatakan cintanya dan akhirnya menjadi pasangan Anda, buktikanlah bahwa Anda adalah wanita yang dewasa.

 

Sumber: www.marieclaire.com

Tags : hubungan