Kosmetik adalah hal yang selalu dimiliki oleh setiap wanita. Dan tanpa disadari, Anda bisa menghabiskan jutaan rupiah hanya untuk kosmetik jika Anda tidak mengakalinya dengan cerdik. Berikut ini adalah beberapa cara menghemat pengeluaran untuk membeli kosmetik.
1. Belilah beberapa produk murah yang multifungsi
Ada banyak produk murah yang sebenarnya bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Contohnya adalah petroleum jelly (vaseline) yang bisa digunakan sebagai lipgloss, pelembab kaki, dan penghapus kosmetik. Kondisioner rambut bisa juga digunakan sebagai krim cukur. Bedak bayi bisa jadi alternatif murah untuk sampo kering, untuk menghilangkan kelebihan minyak di rambut.
2. Jangan abaikan kosmetik yang dijual di apotik
Banyak produk apotik yang manfaat dan khasiatnya sama dengan produk dari merek produk kecantikan ternama. Harganya juga beberapa puluh ribu lebih murah, biasanya.
3. Manfaatkan keanggotaan
Keanggotaan menunjukkan Anda sebagai pelanggan setia. Biasanya untuk produk tertentu akan tersedia diskon dan promo khusus untuk para pelanggan yang telah mendaftar keanggotaan.
4. ‘Kunci’ cat kuku Anda
Pergi ke salon untuk menghias kuku Anda memang mahal tapi hasilnya sering tak bertahan lama. Dalam beberapa hari, cat kuku mulai mengelupas. Untuk menjaganya agar tetap awet Anda bisa ‘mengunci’ cat kuku tersebut dengan mengoleskan top coat ujung kuku karena disitulah biasanya kerusakan cat kuku berawal.
5. Beli makeup di bagian bawah
Untuk beberapa merek produk kecantikan, produk yang mahal ditaruh di posisi yang searah dengan mata Anda. Versi yang lebih murah biasanya terletak di bawah produk-produk mahal tersebut.
6. Beli dalam jumlah besar
Membeli produk kecantikan di pengecer grosir adalah cara mudah untuk membeli produk berkualitas dengan harga murah. Anda bisa janjian dengan teman untuk membeli produk yang sama di salah satu penyedia grosir tersebut. Jika dibandingkan dengan membeli secara individu, hal ini pasti akan jauh lebih murah.
Sumber: www.lifehack.org