ramuan alami – Catatan Mini https://catatanmini.com Informasi dan Pengetahuan Umum Thu, 15 Feb 2018 06:26:01 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.9.26 4 Cara Menghilangkan Mual Secara Alami https://catatanmini.com/4-cara-menghilangkan-mual-secara-alami/ Sun, 29 Nov 2015 22:48:29 +0000 http://nusehat.com/?p=1038 Semua orang mengalami mual pada satu waktu atau lebih dalam hidupnya. Mual ini bisa berhubungan dengan kehamilan, refluks asam, atau pengobatan kanker, dll. Mual bisa timbul akibat beberapa hal dan memahami penyebabnya sangat penting untuk menentukan pengobatan yang paling tepat. Sebagai contoh, mual yang berhubungan dengan kehamilan membutuhkan respon yang berbeda dari mual yang disebabkan oleh pengobatan kanker.

Berikut ini adalah beberapa cara alami untuk menghilangkan mual.

1. Jahe

Jahe telah digunakan selama berabad-abad sebagai obat mual, sakit perut, dan diare. Di China, jahe telah digunakan dalam pengobatan selama lebih dari 2000 tahun. Berdasarkan penelitian, jahe merupakan pengobatan yang sangat baik untuk mual, terutama pada kehamilan. Penelitian menunjukkan bahwa penggunaan jahe dalam jangka pendek aman dan mengurangi gejala mual selama kehamilan.

Penelitian lain menunjukkan sekelompok wanita yang mengkonsumsi jahe setelah menjalani kemoterapi kanker payudara mengalami lebih sedikit mual enam sampai 24 jam pasca-pengobatan pertama dibandingkan pada kelompok kontrol.

Anda bisa menggunakan jahe dalam masakan, mencampurkannya dalam minuman hangat, seperti teh, atau memakan permen jahe.

2. Peppermint

Peppermint juga telah digunakan sangat lama sebagai obat. Baik daun peppermint maupun minyak peppermint sangat membantu dalam mengatasi masalah yang berkaitan dengan gangguan pencernaan dan sindrom iritasi usus besar.

Peppermint juga bagus untuk mengatasi mual. Berkat efek menenangkannya, peppermint bisa melemaskan otot-otot perut Anda sehingga empedu yang dapat memecah lemak dan makanan dapat bergerak melalui perut dengan cepat. Namun, jika Anda memiliki penyakit gastroesophageal reflux (GERD), Anda dilarang mengkonsumsi peppermint. Peppermint bisa digunakan dalam berbagai bentuk dan perawatan, termasuk salep untuk iritasi kulit. Beberapa penelitian bahkan menunjukkan bahwa aroma minyak peppermint bisa meredakan mual.

Teh peppermint mungkin adalah cara paling umum untuk mengatasi mual. Tapi peppermint juga tersedia dalam bentuk kapsul atau minyak esensial.

3. Akupunktur dan Akupresur

Praktisi Timur telah memanipulasi titik-titik tekanan di seluruh tubuh untuk mengatasi gejala fisik, termasuk mual, selama ribuan tahun. Akupuntur adalah pendekatan yang melibatkan pemasukan jarum tipis ke dalam kulit. sementara itu, akupresur hampir mirip, tapi menggunakan tekanan fisik diterapkan untuk titik-titik tertentu dari tubuh.

Baik akupunktur dan akupresur dapat membantu meringankan mual yang disebabkan oleh kehamilan, kanker, asam refluks, dan situasi lainnya. Ada banyak buku referensi mengenai akupuntur dan akupresur.

Namun, jika Anda berencana menggunakan keduanya untuk mengatasi mual secara alami, pastikan Anda menggunakan petugas berlisensi dan jangan lupa konsultasikan dengan dokter.

4. Aromaterapi

Mengendalikan aroma di lingkungan Anda adalah cara mengobati mual secara alami. Dalam aromaterapi, terdapat proses penghapusan aroma yang mungkin berkontribusi terhadap mual dan penambahan aroma yang dapat memberikan bantuan, seperti minyak peppermint atau lemon.

Anda dapat menggunakan satu atau dua tetes minyak aromaterapi pada selembar tisu dan menghirup aromanya ketika Anda merasa mual. Minyak esensial ini juga dapat digunakan dalam terapi pijat. Tapi beberapa orang mengalami alergi ketika mengoleskan minyak esesial secara alami ke kulit. Anda harus selalu menggunakan minyak netral, seperti minyak mineral, untuk mencairkan minyak esensial sebelum mengoleskannya pada kulit Anda.

 

Sumber: www.everydayhealth.com

]]>
8 Cara Mengatasi Insomnia Secara Alami https://catatanmini.com/8-cara-mengatasi-insomnia-secara-alami/ Wed, 18 Nov 2015 01:54:55 +0000 http://nusehat.com/?p=975 Insomnia memang banyak faktor penyebabnya. Namun, bukan berarti hal ini tidak bisa disembuhkan. Alih-alih mengkonsumsi obat tidur, berikut ini adalah beberapa tips untuk menyembuhkan insomnia secara alami.

 

1. Bangun pada waktu yang sama setiap hari

Memang menggoda untuk tidur larut malam di akhir pekan, terutama jika Anda sudah susah tidur selama seminggu. Namun, jika Anda menderita insomnia Anda harus bangun pada waktu yang sama setiap hari untuk melatih tubuh Anda untuk bangun pada waktu yang konsisten. Bangun secara konsisten juga akan mendukung untuk bisa tidur secara konsisten.

2. Menghilangkan alkohol dan stimulan seperti nikotin dan kafein

Efek kafein bisa bertahan selama beberapa jam, bahkan mungkin hingga 24 jam. Jadi, hal ini mungkin bisa mempengaruhi tidur Anda secara signifikan. Kafein tidak hanya menyebabkan kesulitan memulai tidur, tetapi juga dapat menyebabkan Anda sering terbangun. Alkohol mungkin memiliki efek sedatif untuk beberapa jam pertama setelah konsumsi, tetapi kemudian dapat menyebabkan sering terbangun dan tidak nyenyak tidur.

3. Batasi tidur siang

Walaupun tidur siang sepertinya bisa digunakan untuk membayar hutang tidur di malam hari, tapi tidak selalu bagus hasilnya. Sangat penting bagi Anda untuk membangun dan mempertahankan pola tidur yang teratur dan melatih diri untuk mengasosiasikan tidur dengan isyarat seperti kegelapan dan waktu tidur yang konsisten. Tidur siang dapat mempengaruhi kualitas tidur di malam hari.

4. Olahraga secara teratur

Olahraga teratur dapat meningkatkan kualitas dan durasu tidur. Namun, berolahraga tepat sebelum tidur dapat memiliki efek stimulan pada tubuh dan harus dihindari. Cobalah untuk menyelesaikan berolahraga setidaknya tiga jam sebelum Anda berencana tidur di malam hari.

5. Batasi aktivitas di tempat tidur

Tempat tidur adalah tempat untuk tidur dan berhubungan seks (bagi suami istri). Hanya itu! Hindari melakukan kegiatan lain di tempat tidur, seperti menonton TV, mengecek email, mendengarkan radio, dll.

6. Jangan makan atau minum tepat sebelum tidur

Makan, ngemil, atau minum sebelum tidur dapat mengaktifkan sistem pencernaan dan membuat Anda terjaga. Selain itu, minum banyak cairan sebelum tidur dapat membanjiri kandung kemih sehingga Anda selalu ingin ke toilet.

7. Buatlah lingkungan tidur yang nyaman

Suhu, pencahayaan, dan kebisingan harus dikontrol untuk membuat kamar tidur yang kondusif. Anda harus merasa nyaman saat tidur sehingga tidur Anda bisa nyenyak.

8. Lupakan semua kekhawatiran sebelum Anda naik ke tempat tidur

Jika Anda masih memikirkan rapat besok ketika sedang berbaring, mungkin Anda perlu untuk menyisihkan waktu memikirkan hal-hal tersebut sebelum tidur, misalnya saat selesai makan malam. Tujuannya adalah untuk menghindari memikirkan banyak hal ketika akan tidur. Sebelum tidur, Anda juga bisa membuat daftar tugas yang berhubungan dengan pekerjaan untuk hari berikutnya sehingga kekhawatiran Anda berkurang.

 

Sumber: www.webmd.com

]]>
5 Cara Alami Meredakan Gejala Flu https://catatanmini.com/5-cara-alami-meredakan-gejala-flu/ Wed, 28 Oct 2015 13:03:54 +0000 http://nusehat.com/?p=933 Gejala flu dapat menyebabkan kita merasa sengsara, entah itu demam atau rasa sakit di tenggorokan. Tanpa minum obat, sebenarnya ada cara untuk membuat kita merasa lebih baik. Berikut ini adalah cara alami untuk membantu menyembuhkan flu.

1. Minum air putih

Flu bisa membuat Anda dehidrasi, terutama jika Anda mengalami muntah dan diare. Jadi pastikan Anda mendapatkan cukup cairan. Sebaiknya hindari kopi karena kopi bersifat diuretik. Jika Anda merasa mual, cobalah minum sedikit air. Minum banyak air bisa membuat Anda muntah. Untuk memastikan Anda minum cukup air, urin Anda akan berwarna kuning pucat, hampir tidak berwarna.

2. Coba kompres hangat

Anda bisa mencelupkan kain ke air hangat, memerasnya, lalu meletakkan di dahi dan hidung. Kain hangat ini akan berguna untuk meredakan sakit kepala atau nyeri sinus.

3. Berkumur air garam

Berkumur dengan air garam membantu menyingkirkan lendir tebal yang dapat terkumpul i bagian belakang tenggorokan, terutama setelah Anda berbaring lama. Hal ini juga dapat membantu meringankan telinga tersumbat.

4. Sup hangat

Banyak orang yang merasa baikan setelah minum sup hangat. Bahkan kadang banyak yang sembuh setelah makan mi rebus panas. Namun, beberapa dokter menyatakan bahwa sebenarnya sup tidak bisa menyembuhkan gejala flu. Manfaat sup ini biasanya bersifat emosional. Setelah menghirup kuahnya dan makan supnya, Anda akan merasa tenang dan merasa enakan.

5. Istirahat

Dengarkan tubuh Anda. Jika tubuh Anda merasa tak enak untuk olahraga, jangan paksakan berolahraga. Jika sangat mendesak bagi Anda untuk menghabiskan sepanjang hari di tempat tidur, lakukan. Jangan tekan tubuh Anda dengan tugas sehari-hari karena hal ini justru akan memperparah flu Anda. Cara terbaik menyembuhkan flu adalah dengan beristirahat.

 

Sumber: www.webmd.com

]]>
7 Ramuan Alami untuk Menyembuhkan Jerawat Batu https://catatanmini.com/7-ramuan-alami-untuk-menyembuhkan-jerawat-batu/ Mon, 26 Oct 2015 15:39:28 +0000 http://womitips.com/?p=1235 Jerawat batu adalah jerawat yang besar dan lebar dan kerap menimbulkan rasa sakit yang mendalam di kulit. Penyebabnya bisa bermacam-macam termasuk hormon dan menumpuknya minyak pada pori wajah. Tak hanya di wajah, jerawat batu bisa muncul di bagian lain dari tubuh, seperti punggung atau dada. Anda bisa mencoba obat dari dokter. Namun, di sisi lain, Anda juga bisa mengusahakan perawatan alami dengan menggunakan tips di bawah ini.

1. Putih telur

Putih telur mengandung riboflavin yang efektif untuk memberi cukup protein pada kulit untuk membantu menyingkirkan jerawat. Caranya, buka telur dan pisahkan putih dan kuningnya. Letakkan putih telur pada mangkuk. Oleskan putih telur secara merata pada wajah atau daerah yang terkena jerawat dan biarkan selama 10 menit. Bilas dengan air hangat.

2. Madu

Madu dipercaya mengandung antiseptik alami yang baik untuk menyembuhkan jerawat batu. Oleskan madu pada daerah yang berjerawat. Biarkan hingga 15 menit, setelah itu bilas dengan air hangat. Olesan madu ini juga baik untuk mengelupas kulit mati.

3. Lidah buaya

Lidah buaya baik untuk mengatasi pembengkakan dan peradangan pada jerawat batu. Anda cukup memotong daun liday buaya menjadi dua bagian dengan menggunakan pisau. Gel lidah buaya ini kemudian bisa dioleskan pada bagian yang berjerawat. Tidak perlu dibilas kecuali Anda merasa tidak nyaman dengan olesan gel ini. Anda juga dapat memilih untuk menyeduh lidah buaya dan meminumnya untuk membantu membersihkan bagian dalam tubuh Anda.

4. Soda kue

Soda kue juga mengandung sifat antiseptik yang baik untuk mengatasi jerawat batu. Selain itu, soda kue juga dapat digunakan untuk menyingkirkan bakteri berbahaya yang dapat ditemukan pada kulit. Anda cukup mencampur satu sdm soda dan mencampurnya dengan sedikit air. Tambahkan garam laut pada campuran ini. Oleskan campuran pada wajah yang terdampak jerawat dan biarkan hingga setengah jam. Bilas dengan air hangat setelah itu.

5. Kentang

Kentang juga dapat membantu meredakan peradangan dan kemerahan pada jerawat batu. Caranya, haluskan kentang dengan blender hingga membentuk pasta. Oleskan pada wajah yang berjerawat batu. Biarkan wajah selama 10 menit. Lakukan dua kali sehari untuk hasil terbaik.

6. Pasta gigi

Pasta gigi mengandung fluoride dan komponen lain yang dapat membantu menyingkirkan bakteri. Gunakan pasta gigi Anda yang biasa dan oleskan pada bagian yang berjerawat. Biarkan selama 20 menit lalu bilas dengan air dingin.

7. Uap air

Uap air dapat membantu membuka pori-pori dan memungkinkan kotoran untuk keluar dari kulit. cara juga dapat membantu mencegah munculnya pori-pori tersumbat dan akan membantu mengurangi munculnya jerawat batu di wajah Anda. Caranya, siapkan semangkuk air panas. Terlebih dahulu, lindungi rambut Anda dari uap panas dengan menggunakan handuk atau bandana. Condongkan wajah mendekati mangkuk agar uap air panas bisa mengenai wajah Anda. Lakukan ini 3 kali seminggu untuk hasil terbaik.

 

Sumber: naturalremedyideas.com

]]>
7 Manfaat Gula untuk Kecantikan Anda https://catatanmini.com/7-manfaat-gula-untuk-kecantikan-anda/ Wed, 21 Oct 2015 13:54:36 +0000 http://womitips.com/?p=1220 Jika Anda suka membuat ramuan sendiri (DIY) untuk kecantikan Anda, Anda mungkin sudah tahu bahwa baking soda dan garam memiliki banyak sekali manfaat. Namun, bagaimana dengan gula? Apakah gula juga bisa dimanfaatkan? Berikut ini adalah beberapa perawatan kecantikan yang bisa Anda gunakan dengan mamanfaatkan gula.

1. Menghaluskan bibir

Masukan sedikit air di jari Anda, kemudian celupkan ke dalam gula pasir dan oleskan secara lembut pada bibir Anda dengan gerakan melingkar untuk mengelupas kulit mati. Trik ini sangat cocok ketika Anda sedang terburu-buru dan menyadari bahwa bibir Anda kering atau bersisik.

2. Melembutkan kulit

Selain mengelupas kulit mati pada bibir, gula juga bisa dimanfaatkan untuk mengelupas kulit mati di kulit Anda. Caranya, campur gula (kalau bisa brown sugar) dengan sedikit pisang untuk membuat scrub yang bisa digunakan melembutkan kulit. Oleskan pada tubuh Anda untuk mengelupas kulit mati secara teratur.

3. Mencerahkan kulit

Ketika Anda harus menghabiskan waktu di pantai, Anda bisa menjaga kulit tetap cerah dengan membuat ramuan berikut: Campur gula dengan minyak untuk membuat body scrub yang bisa Anda oleskan pada punggung, kaki, dan bahu. Dengan demikian, Anda bisa mendapatkan kecerahan yang pas untuk kulit Anda.

4. Menghaluskan kaki yang kasar

Campur gula dan minyak peppermint, kemudian gosokkan campuran ini ke bagian bawah kaki Anda saat di kamar mandi untuk mengelupas sel-sel mati dan kulit yang kering.

5. Membersihkan tangan yang kotor

Jika tangan Anda terkena minyak atau kotoran dan susah untuk membersihkannya dengan cairan apapun, Anda bisa menambahkan gula pada sabun. Dengan cara ini tangan Anda bisa dibersihkan lebih mudah karena campuran ini bersifat abrasif.

6. Membantu mencukur kaki dengan lebih halus

Ketika Anda bercukur, biasanya kulit kaki akan terasa kasar. Untuk mengatasinya, Anda bisa mengoleskan gula dalma gerakan memutar sebelum bercukur, kemudian bilas. Setelah itu, baru Anda bisa bercukur. Dengan demikian, kulit mati di kulit telah terkelupas sehingga pisau cukur bisa mencukur lebih dekat ke bulu kaki Anda.

7. Membuat tangan terlihat muda

Ingin tangan cantik yang terlihat muda dan segar? Campur secangkir gula (bisa brown sugar) dengan 1/3 cangkir minyak zaitun ditambah kapsul vitamin E untuk bahan scrub. Bilas, biarkan tangan Anda kering, dan Anda siap untuk menerapkan nailarts favorit Anda.

 

Sumber: www.goodhousekeeping.com

]]>
7 Cara Mengatasi Mata Bintitan https://catatanmini.com/7-cara-mengatasi-mata-bintitan/ Mon, 05 Oct 2015 12:25:12 +0000 http://womitips.com/?p=1180 Mata bintitan (atau timbilan dalam bahasa Jawa) memang bukan suatu kondisi medis yang serius. Namun, kadang pada mata timbul rasa tidak nyaman bahkan kadang rasa sakit yang cukup mengganggu. Selain itu, jika bentuknya lumayan besar dan terlihat, akan sangat merusak penampilan.

Bintitat biasanya bisa hilang dalam waktu sekitar 7 hingga 10 hari. Namun, cara-cara berikut ini bisa Anda lakukan untuk mengatasi mata Anda mengalami bintitan (timbilan).

1. Cuci tangan Anda hingga bersih

Menggosok mata dengan tangan yang kotor dapat menjadi jalan masuknya memperkenalkan kotoran atau partikel lain ke dalam mata, yang dapat menyumbat kelenjar minyak atau mengiritasi bintitan yang sudah tumbuh di mata. Untuk mencegah bintitan atau infeksi pada bintitan, Anda harus mencuci tangan dengan sabun dan air sebelum menyentuh mata.

2. Jangan dipencet

Seperti halnya jerawat, Anda mungkin akan sangat tergoda untuk memencet bintitan di mata Anda. Namun, ini harus dihindari karena justru bisa menyebabkan masalah lain. Nanah yang keluar dari bintitan di mata mungkin akan menyebarkan infeksi. Biarkan bintitan mengering dengan sendirinya atau Anda mungkin bisa memakai bantuan medis untuk mengeringkannya.

3. Gunakan handuk hangat

Basahi kain lap atau handuk bersih dengan air hangat. Peras kain hingga air tidak lagi menetes. Kemudian letakkan di mata Anda selama sekitar 5 sampai 10 menit. Anda dapat melakukan ini tiga sampai empat kali setiap hari. Kehangatan membantu melarutkan nanah dan memungkinkan untuk mengering alami.

4. Riasan natural

Jangan mencoba untuk menggunakan makeup pada mata Anda yang bintitan karena dapat menunda proses penyembuhan dan semakin parah mengiritasi mata. Beberapa peralatan makeup seperti pensil dan kuas juga bisa menularkan dan menyebarkan infeksi ke mata Anda yang lain. Jika Anda memakai lensa kontak, hentikan pemakaian dan gunakan kacamata hingga bintitan sembuh. Bakteri bisa menempel ke lensa kontak dan menyebabkan infeksi.

5. Gunakan sampo bayi

Membersihkan kelopak mata Anda dapat membantu mencegah bintitan. Gunakan sampo bayi yang tak pedih di mata, campurkan dengan sedikit air hangat, dan dengan lembut seka mata Anda dengan menggunakan kapas atau kain lap bersih yang telah dicelupkan ke larutan tersebut. Anda dapat melakukan ini setiap sehari atau dua hari sekali.

6. Buang makeup lama

Makeup lama, apalagi kadaluarsa, bisa menjadi tempat berkembang biak bagi bakteri. Cuci sikat yang dapat digunakan kembali secara teratur dan buang maskara, eyeliner cair, dan eye shadow yang berusia lebih dari tiga bulan.

7. Kompres kantong teh

Alih-alih menggunakan kompres kain hangat, Anda dapat menggunakan teh celup hangat. Teh hijau adalah pilihan terbaik karena membantu mengurangi pembengkakan dan memiliki beberapa sifat antibakteri.

Rebus air dan masukkan kantong teh dalam cangkir seolah-olah Anda sedang membuat teh untuk diminum. Biarkan teh memudar selama 1 menit. Kemudian tunggu sampai kantong teh menjadi hangat sebelum diletakkan di mata Anda. Diamkan selama sekitar 5 sampai 10 menit. Gunakan kantong teh yang berbeda untuk setiap mata.

 

Sumber: www.healthline.com

]]>
Khasiat Mangga untuk Kecantikan Kulit dan Rambut https://catatanmini.com/khasiat-mangga-untuk-kecantikan-kulit-dan-rambut/ Mon, 28 Sep 2015 10:00:47 +0000 http://womitips.com/?p=1167 Salah satu buah yang disukai oleh hampir seluruh masyarakat Indonesia tentu adalah mangga. Selain hampir selalu ada setiap musimnya, buah ini memiliki rasa yang lengkap dari asam hingga manis. Cara makannya pun tak sulit. Dagingnya lembut dan menyegarkan.

Selain enak dimakan, mangga ternyata juga memiliki banyak manfaat untuk kecantikan. Berikut ini adalah beberapa manfaat mangga untuk kecantikan yang wajib Anda ketahui.

Khasiat Mangga untuk Kecantikan Kulit

Selain memuaskan bagi lidah, mangga ternyata juga bisa mempercantik kulit Anda. Berikut ini adalah beberapa khasiat mangga untuk kecantikan kulit Anda.

1. Mencerahkan kulit

Mangga bagus untuk kulit karena memiliki khasiat mengurangi bintik hitam, noda dan jerawat, sehingga kulit bisa menjadi cerah. Vitamin A dan Beta karoten dalam buah ini mengembalikan, meremajakan dan menghidupkan kembali kulit Anda serta membuatnya berkilau sehat.

2. Menghilangkan komedo hitam

Untuk menghilangkan komedo hitam di wajah Anda, siapkan scrub dengan mencampur satu sendok teh mangga halus, setengah sendok teh susu atau susu bubuk dan madu. Gosokkan ke seluruh wajah Anda dengan gerakan melingkar. Langkah ini akan membantu menghapus kulit mati dan komedo sehingga wajah Anda bisa kembali bercahaya.

3. Anti penuaan

Mangga mengandung antioksidan yang menunda timbulnya penuaan kulit dan pigmentasi. Antioksidan ini juga melindungi kulit Anda melawan radikal bebas berbahaya yang dapat menyebabkan kanker kulit. Vitamin C dalam mangga membantu menyembuhkan jerawat. Bila diterapkan secara langsung, mangga bisa melembutkan kulit Anda dan bertindak sebagai pelembab alami.

Khasiat Mangga untuk Kecantikan Rambut

Selain untuk kulit, mangga juga berkhasiat untuk kecantikan rambut, antara lain sebagai berikut:

1. Kondisioner alami

Mangga dapat digunakan untuk membuat kondisioner alami. Caranya, campurkan mangga halus dengan 1 sendok yogurt dan dua telur kuning. Oleskan campuran ini pada rambut Anda dan biarkan hingga 30 menit. Dengan cara ini, rambut Anda akan mudah diatur dan dirapikan.

2. Mengatasi ketombe

Mangga mengandung vitamin A yang membantu memerangi ketombe dan mengembalikan kilau rambut Anda. Selain itu, mangga juga mengandung vitamin E yang meningkatkan sirkulasi kulit kepala dan mendorong pertumbuhan rambut.

3. Perawatan untuk rambut rontok dan beruban

Minyak biji mangga merupakan sumber asam lemak, vitamin dan mineral yang sangat baik. Anda dapat mempersiapkan minyak ini dengan menghilangkan lapisan terluar dari biji mangga dan menambahkannya ke dalam toples berisi minyak kelapa atau minyak wijen. Lalu letakkan toples ini di bawah sinar matahari selama beberapa hari. Setelah itu, Anda bisa menggunakan campuran ini dengan mengoleskan pada rambut Anda untuk menghitamkan rambut dan mencegah kerontokan.

 

Sumber: www.stylecraze.com

]]>
Khasiat Semangka untuk Kecantikan Kulit dan Rambut https://catatanmini.com/khasiat-semangka-untuk-kecantikan-kulit-dan-rambut/ Mon, 21 Sep 2015 13:06:52 +0000 http://womitips.com/?p=1161 Tahukan Anda bahwa semangka tak hanya enak dimakan dan menyehatkan, tapi buah ini ternyata memiliki manfaat yang sangat besar untuk kecantikan tubuh Anda.

Apa saja manfaat semangka untuk kecantikan? Baca artikel di bawah ini hingga tuntas.

Manfaat Semangka untuk Kecantikan Kulit

Semangka memiliki kandungan air yang sangat besar. Selain itu, semangka juga kaya akan vitamin A, C dan antioksidan, yang penting untuk kesehatan kulit. Berikut ini adalah manfaat semangka untuk kulit Anda:

1. Anti penuaan

Radikal bebas pada tubuh bisa menyebabkan -tanda penuaan seperti garis-garis halus, keriput dan bintik-bintik usia. Semangka merupakan sumber yang kaya antioksidan seperti lycopene, serta vitamin A dan C yang membantu mengurangi radikal bebas dalam tubuh, sehingga mencegah tanda-tanda penuaan tersebut.

2. Melembabkan dan menghidrasi kulit

Dehidrasi dapat membuat kulit kita terlihat kering dan kusam. Jika Anda memiliki kulit kering, Anda dapat mengoleskan campuran semangka yang dihaluskan bersama madu. Buah ini juga bisa dikonsumsi secara teratur agar kulit menjadi lembab.

3. Menyembuhkan jerawat

Semangka adalah salah satu solusi alami terbaik untuk jerawat. Jika kulit Anda rentan terhadap jerawat, pijat kulit Anda dengan jus semangka setiap hari. Cara menggunakannya adalah sebagai berikut: Bersihkan wajah Anda secara menyeluruh. Celupkan kapas dalam jus semangka. Oleskan ke wajah Anda. Biarkan selama 15 menit. Bilas dengan air dingin.

4. Menghilangkan kelebihan minyak pada kulit

Semangka merupakan sumber vitamin A yang bagus yang sangat penting untuk kesehatan dan vitalitas kulit kita. Vitamin A membantu mengurangi ukuran pori-pori kulit dan meminimalkan minyak yang disekresikan oleh kelenjar sebaceous.

5. Mengobati kulit yang terbakar matahari

Semangka dapat juga digunakan untuk mengobati kulit yang terbakar matahari. Caranya, campurkan semangka halus dengan mentimun halus. Aduk, kemudian ratakan campuran tersebut di wajah Anda. Biarkan selama 20 menit. Lalu bilas. Ramuan ini juga akan membuat kulit Anda terasa ringan.

Manfaat Semangka untuk Kecantikan Rambut

Semangka juga baik untuk kecantikan rambut, antara lain sebagai berikut:

1. Meningkatkan pertumbuhan rambut

Semangka mengandung fitonutrien yang disebut citrulline dalam jumlah yang sangat banyak. Zat ini meningkatkan jumlah arginine dalam tubuh. Arginine adalah asam amino yang meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala, sehingga meningkatkan pertumbuhan rambut. Semangka juga membantu menyediakan protein dan mineral yang mendorong pertumbuhan rambut.

Beberapa buah lain juga bisa dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan Anda.

 

Sumber: www.stylecraze.com

 

 

]]>
Minyak Zaitun Penghilang Jerawat https://catatanmini.com/minyak-zaitun-penghilang-jerawat/ Wed, 29 Jul 2015 00:34:59 +0000 http://womitips.com/?p=1076 Apakah Anda pernah mendengar penggunaan minyak zaitun untuk jerawat? Ya, memang minyak zaitun tidak hanya untuk memasak, tapi pengaplikasian minyak zaitun buat jerawat bisa juga dilakukan karena adanya kandungan anti-oksidan dan anti-peradangan. Anda bisa melakukan berbagai cara dalam menggunakan minyak zaitun sebagai penghilang jerawat, entah itu sebagai scrub, untuk pemijatan, ataupun dicampur dengan perasan lemon.

Apa Yang Membuat Minyak Zaitun Berkhasiat untuk Jerawat?

Catatan: Kualitas dari minyak zaitun yang kita gunakan adalah faktor terpenting di sini. Yang harus digunakan adalah virgin olive oil kualitas superior. Memang tidak harus virgin oil kualitas tinggi, tapi pilih jenis yang mengandung banyak polifenol.
Berikut inilah kandungan minyak zaitun yang membuatnya ampuh sebagai penghilang jerawat:

1. Antioksidan

Extra virgin oil mengandung antioksidan yang sangat kuat yang disebut sebagai polifenol. Antioksidan ini membantu menjaga agar kulit tetap lembab. Dan rupanya, jerawat juga bisa lebih cepat sembuh pada kondisi kulit yang lembab jika dibandingkan dengan kondisi kulit yang kering. Meskipun jerawat juga bisa disembuhkan saat kulit dalam kondisi kering, akan ada beberapa bekas jerawat dan bintik-bintik yang tertinggal.

2. Antibakteri

Extra virgin oil juga mengandung sifat antibakteri. Karena bakteri bisa memperburuk kondisi jerawat pada wajah, adanya sifat antibakteri pada minyak zaitun bisa mencegah infeksi bakteri yang bisa memperburuk jerawat. Dengan demikian, penyembuhan jerawat pun bisa jadi lebih cepat.

3. Anti-peradangan

Extra virgin oil memiliki sifat anti-peradangan sehingga bisa membantu menghentikan peradangan pada wajah Anda sehingga mencegah kemungkinan infeksi.

Cara Menggunakan Minyak Zaitun untuk Jerawat

1. Sebagai srub

Untuk membuat scrub minyak zaitun, Anda membutuhkan secangkir garam laut yang dihaluskan dan seperempat cangkir minyak zaitun extra virgin. Campurkan kedua bahan tersebut.

Cara memakainya, terlebih dahulu bersihkan wajah Anda dengan kain basah yang bersih. Ketika kulit masih lembab, gosokkan campuran garam dan minyak zaitun pada kulit Anda. Oleskan dalam gerakan melingkar lembut. Biarkan di wajah Anda selama 3-4 menit kemudian bersihkan menggunakan air hangat. Ketika kulit Anda masih basah, oleskan sedikit minyak zaitun pada wajah Anda dan gosok hingga minyak terserap.

2. Sebagai minyak pijat

Untuk membuat minyak pijat, Anda hanya butuh minyak zaitun kualitas tinggi. Cukup pijatkan minyak ini pada wajah Anda dengan gerakan melingkar. Setelah itu, rendam kain lembut dalam air panas dan peraslah. Tempatkan kain di wajah Anda. Biarkan hingga kain mendingin. Masukkan lagi kain ke air panas dan peras. Lalu tempatkan di wajah yang telah terlebih dahulu diolesi minyak zaitun. Ketika kulit Anda masih basah, oleskan sedikit minyak zaitun lagi dan gosokkan sampai diserap oleh kulit.

Jika masih ragu menggunakan minyak zaitun, buah-buahan tertentu juga bisa digunakan untuk menyembuhkan jerawat lho.

 

Sumber: www.newhealthguide.org

]]>
Cara Menghilangkan Kulit Mati dari Bibir Anda https://catatanmini.com/cara-menghilangkan-kulit-mati-dari-bibir-anda/ Wed, 08 Jul 2015 08:44:21 +0000 http://womitips.com/?p=1060 Eksfoliasi bisa membantu Anda menghilangkan kulit mati yang mengering di lapisan bibir Anda. Berikut ini adalah beberapa tips untuk menghilangkan kulit mati melalui metode eksfoliasi.

 

Scrub Gula

Cara menghilangkan kulit mati dengan scrub gula adalah sebagai berikut:

1. Campurkan sedikit minyak zaitun dan gula ke dalam satu wadah kecil hingga membentuk semacam pasta.

2. Gosokkan campuran tersebut secara pelan-pelan di bibir Anda, lalu pijat dengan gerakan memutar. Semakin lama Anda menggosok dan memijat, semakin banyak kulit mati yang terkelupas.

3. Bilas dengan air hangat. Jika ada yang tertelan, Anda tak perlu khawatir karena semua tak mengandung bahan berbahaya.

4. Oleskan lipbalm untuk menghidrasi kulit bibir Anda yang telah dibersihkan.

 

Sikat Gigi

1. Ambil sikat gigi bekas yang masih bersih dengan bulu tegak dan halus. Oleskan sedikit petroleum jelly di atasnya.

2. Gosokkan sikar gigi di bibir Anda dengan gerakan memutar.

3. Setelah bersih, oleskan kembali petroleum jelly di bibir Anda untuk menghidrasi kulit bibir.

Cara ini juga bisa membuat bibir tampak lebih besar lho….

 

Scrub Baking Soda

1. Ambil sedikit baking soda di telapak tangan Anda dan campur dengan sedikit air hingga membentuk pasta.

2. Oleskan larutan tadi di bibir Anda. Gunakan handuk kecil untuk menggosok dengan gerakan memutar.

3. Bilas bibir Anda.

4. Gunakan lip balm untuk menghidrasi bibir yang telah bersih.

 

Sumber: www.wikihow.com

]]>